Kirim Paket di KiriminAja Semakin Mudah

Yanuar
2 tahun yang lalu
Info KiriminAja
Kirim Paket di KiriminAja Semakin Mudah

KiriminAja saat ini telah meluncurkan program baru untuk kebutuhan pengiriman paket Non COD maupun COD anti ribet. Selain kamu bisa kirim paket dari aplikasi Android dan iOS, sekarang KiriminAja juga menyediakan dashboard untuk pengiriman banyak paket secara bersamaan.

Tapi sebelum kamu dapat mengakses dashboard, pastikan akun kamu sudah terverifikasi yaa. Kamu bisa langsung mengakses halaman dashboard.kiriminaja.com dan login dengan akun kamu yang sudah terverifikasi.

Dan apa saja sih keuntungan menggunakan dashboard KiriminAja itu? Kamu bisa kirim paket yang berjumlah banyak dalam sekali kirim, dan kamu juga bisa pantau semua paket kamu melalui browser laptop, dekstop atau smartphone kamu jadi lebih mudah.

Apasih arti dari COD dan Non COD itu?


Apakah kamu pernah melakukan transaksi dengan menggunakan sistem COD (cash on delivery)? Sebenarnya, apa sih COD itu?, apa perbedaan dengan Non COD? Bagaimana cara dan apasih keunggulannya?

Bagi kamu yang belum tahu, COD adalah cara transaksi jual-beli di mana pembayaran dilakukan secara langsung di tempat ketika pesanan dari penjual diterima oleh pembeli.

Cara bertransaksi secara COD sangat populer di Indonesia, terutama dalam transaksi jual-beli online. Yuk, mari kita simak pembahasan lebih lanjut mengenai metode transaksi yang satu ini.

Arti COD Secara Umum

COD adalah singkatan dari Cash On Delivery. Dari kata per kata kita tahu bahwa istilah ini berasal dari bahasa Inggris.

Cash artinya uang tunai, sedangkan On Delivery artinya saat dikirim. Secara harfiah, cash on delivery mengandung arti pembayaran dengan uang tunai ketika barang dikirim dan tiba di tujuan.

Jadi menurut asal katanya tersebut, arti COD adalah suatu metode pembayaran dalam transaksi jual-beli di mana konsumen membayar pada saat barang yang dipesan tiba di tempat tujuan.

Pada transaksi jual-beli dengan menggunakan metode pembayaran COD, pembeli melakukan pembayaran saat barang yang dibelinya tiba di rumah.

Nah, untuk sekarang untuk artian dari transaksi Non COD sendiri adalah transaksi yang dilakukan oleh penjual dan pembeli dengan cara mentode pembayaran transfer atau tidak menggunakan uang tunai secara langsung.

Pihak penjual hanya akan mengirimkan barang saja ke alamat pembeli, dan pihak pembeli tidak melakukan pembayaran lagi saat barang sudah sampai ditangan.


Bagikan
Tweet
Undang

Related Posts

Tags
No tags.
Yanuar
Blog Author
Call to action

Udah tenang, kirim paketmu dengan KiriminAja sekarang! #Bisnisjaditenang

Semua bisa mulai kirim paket tanpa ribet. Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan KiriminAja.