SDM telah menjadi faktor penentu maju atau tidaknya sebuah bisnis dalam perusahaan, karena SDM yang berkualitas akan membawa perusahaan lebih maju dan lebih baik. Terlebih dalam era yang sudah serba digital di mana SDM telah menjadi salah satu faktor keberhasilan sebuah perusahaan.
Untuk meningkatkan kualitas SDM di era digital, diperlukan pengembangan SDM untuk mengenalkan teknologi dan mengasah kemampuan serta keterampilan kerja terutama dalam penggunaan teknologi digital. Ada banyak metode pelatihan sekaligus pengembangan untuk SDM yang dapat dipilih. Agar pengembangan SDM dapat berjalan lancar, ada strategi yang harus dilakukan untuk meningkatkan kualitas SDM terutama di era digital.
SDM atau karyawan yang berkualitas bisa membawa perusahaan menjadi lebih maju. Berkualitas di sini juga termasuk berprestasi dan rajin. Oleh karena itu, agar adanya peningkatan kualitas SDM di era digital, perusahaan perlu menunjukkan apresiasi dan memberikan penghargaan pada mereka agar karyawan yang berprestasi merasa lebih dihargai kerja kerasnya dan karyawan lain juga lebih termotivasi untuk lebih semangat kerja yang akan memberikan kontribusi besar pada perusahaan.
Karyawan berhak menyalurkan dan didengarkan gagasan atau idenya untuk perusahaan. Tidak harus langsung mengaplikasikan gagasan tersebut, hanya perlu dengan mendengarkan dan kumpulkan gagasan yang dianggap membantu sudah bisa membuat karyawan merasa tersanjung karena telah berkontribusi, selain itu dengan memberikan kesempatan untuk menyalurkan ide, potensi mereka akan bisa berkembang.
Hal penting untuk meningkatkan kualitas SDM terutama dalam era digital adalah dengan memberikan pelatihan SDM. Jika untuk pengembangan individu, pelatihan bisa dalam bentuk peningkatan keterampilan, pengetahuan, dan sikap agar perusahaan dapat melihat potensi yang ada pada tiap karyawan agar mendapatkan SDM yang lebih berkualitas.
Strategi di atas dapat dilakukan oleh perusahaan dalam upaya untuk pengembangan keterampilan serta pengetahuan para karyawan agar dapat meningkatkan kualitas SDM yang ada dan juga untuk menjaga kualitas SDM di era digital.
Kinanthi Haksari
Diposting 17 Juli 2022
Bisnis
Artikel Terkait
#BantuMenujuLebihMaju
Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan aplikasi KiriminAja.
Atau versi Web Dashboard
PT Selalu Siap Solusi
Jalan Palagan Tentara Pelajar Nomor 77 KM 7, RT 001/RW 033, Sedan, Sariharjo, Ngaglik, Sleman, D.I. Yogyakarta 55581
Produk
Lainnya
Perusahaan
© 2020 - 2024 PT Selalu Siap Solusi