Home

/

Blog

/

Info KiriminAja

KiriminAja Hadir di Entrepreneur Development 2023 KemenkopUKM RI

Tidak dapat dipungkiri, perkembangan dunia wirausaha dan bisnis online Indonesia terus menunjukkan pertumbuhan signifikan.

Karena tu, tidak heran bahwa Kementerian Koperasi dan UKM RI, sebagai garda terdepan dalam pembinaan UKM, menyelenggarakan rangkaian acara "Entrepreneur Development 2023 KemenkopUKM RI" selama 6 bulan terakhir.

Apa Itu Entrepreneur Development 2023 KemenkopUKM RI?

Berdasarkan Peraturan Presiden (PERPRES) Nomor 2 Tahun 2022, program pengembangan wirausaha ini dibuat sesuai kebutuhan pasar.

Dari total 5.000 peserta yang mendaftar, muncul 30 finalis unggulan hasil kurasi ketat. Ke-30 finalis tersebut yang berasal dari tiga sektor: Kriya, Jasa & Teknologi, serta Agribisnis.

Para finalis tersebut berhasil melewati perjalanan panjang selama enam bulan program dengan konsisten, komitmen, dan determinasi tinggi.

Desain materinya yang khusus dan pendampingan dari konsultan terbaik menunjukkan betapa seriusnya pemerintah dalam mendukung wirausaha serta bisnis online.

Melihat antusiasme para finalis dan kegigihan pemerintah, KiriminAja merasa bangga menjadi bagian rangkaian program Entrepreneur Development 2023 KemenkopUKM RI dan melihat tumbuhnya calon wirausaha serta bisnis online potensial.

Iya, sebagai bisnis yang ikut bekerja sama dengan ratusan wirausaha dan pelaku bisnis Indonesia lain, KiriminAja menjadi bagian Appreciation Day Entrepreneur Development pada Senin 23 Oktober 2023.

Bersinar Bersama Wirausaha Potensial Entrepreneur Development

Sebagai platform pengiriman paket dengan multi ekspedisi, KiriminAja tampil sebagai solusi bagi para pelaku bisnis dan finalis Entrepreneur Development.

Yusuf Habibi, Brand Manager KiriminAja, menghadiri acara tersebut dan bertemu dengan berbagai profesional. 

Melalui berbagai percakapan yang mendalam, Yusuf Habibi memahami pentingnya hubungan dengan calon pelanggan dan investor. 

Ia juga menjelaskan keunikan produk dan layanan KiriminAja menjadi agenda utama, serta mendiskusikan isu-isu aktual di dunia UMKM.

Dengan layanan pengiriman COD yang mampu memberikan solusi cashflow agar bisnis tetap berani tumbuh, KiriminAja yakin bisa mendukung growth para wirausaha dan pelaku bisnis online.

Anda, sebagai pemilik UMKM, tentu mengerti pentingnya efisiensi dalam bisnis. Dengan mengoptimalkan pemilihan logistik melalui KiriminAja, para wirausaha  bisa mengurangi biaya operasional, mempercepat waktu pengiriman, dan tentunya meningkatkan kepuasan pelanggan.

Oleh karena itu, Yusuf Habibi berkomitmen untuk terus membangun hubungan yang mendalam, berupaya mendapatkan loyalitas jangka panjang dari setiap pelanggan.

Seperti kata-kata inspiratif dari acara Entrepreneur Development 2023 KemenkopUKM RI, "Dengan terlibat dalam percakapan yang bijaksana, Anda pasti akan membangun hubungan dengan individu yang berpikiran sama dan berpotensi menemukan para pebisnis atau mitra yang tepat."

Yusuf Habibi dan KiriminAja yakin pembinaan wirausaha melalui Entrepreneur Development 2023 KemenkopUKM RI tidak hanya menunjukkan komitmen pemerintah, tetapi juga menjadi ajang berkolaborasi dan pertumbuhan bersama.

Dalam dunia bisnis yang dinamis, kolaborasi dan adaptasi menjadi kunci. Dan bagi Anda, para pemilik bisnis online, KiriminAja merupakan solusi yang Anda cari untuk memajukan bisnis.

Yanuar

Diposting 26 Oktober 2023

Info KiriminAja

#BantuMenujuLebihMaju

Mulai Kirim Paketmu Sekarang!

Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan aplikasi KiriminAja.

Atau versi Web Dashboard

PT Selalu Siap Solusi

Jl. Palagan Tentara Pelajar No.30 km.08, Karang Moko, Sariharjo, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581

Terdaftar di

© 2020 - 2024 PT Selalu Siap Solusi