Landing Page Adalah Tempat Cinta Pertama Audiens Pada Produk Anda

Danusantoso
1 tahun lalu
manfaat-landing-page-adalah

Landing page adalah halaman website yang memiliki peranan nggak kaleng-kaleng untuk meningkatkan interaksi audiens dengan website bisnis Anda lho.

Landing page yang menarik dan informatif membuat audiens lebih mudah mengenali produk yang Anda tawarkan dan melakukan transaksi pembelian.

Untuk itu, Anda perlu membuat tampilan landing page yang proporsional agar tujuan bisnis dapat tercapai. Sebagai informasi awal, Anda dapat mengunjungi uraian bagaimana cara membuat landing page yang baik sebagai tampilan bisnis.

Setelah mengetahui cara membuat landing page yang efektif, selanjutnya KiriminAja akan bahas dalam artikel ini tentang fungsi, manfaat, ciri-ciri landing page yang baik, dan contoh landing page.

Sehingga, Anda akan lebih yakin bahwa peran landing page untuk website bisnis tidak kaleng-kaleng seperti janji manis gebetan. Yuk simak...

Fungsi Landing Page untuk Website Bisnis Anda

Fungsi utama dari landing page adalah untuk meningkatkan konversi pengunjung menjadi pelanggan atau prospek bisnis. Berikut beberapa fungsi utama landing page lainnya:

Meningkatkan Konversi

Landing page dapat meningkatkan konversi pengunjung agar menjadi pelanggan atau prospek bisnis. Untuk itu, Anda perlu fokus menonjolkan manfaat atau kelebihan produk dan instruksi yang jelas tentang apa yang harus dilakukan pengunjung.

Memperkuat Brand

Landing page yang dirancang dengan baik dapat membantu memperkuat brand Anda dengan memberikan kesan yang baik pada pengunjung. Halaman yang menarik dan profesional akan membuat pengunjung merasa yakin dengan produk Anda.

Meningkatkan Kualitas Prospek

Dengan menargetkan iklan dan menyesuaikan konten landing page, Anda dapat menarik pengunjung yang tepat dan memperoleh prospek yang berkualitas. Hal ini dapat membantu mengoptimalkan tingkat konversi dan anggaran iklan Anda.

Meningkatkan SEO

Landing page yang dirancang dengan baik juga dapat membantu meningkatkan peringkat mesin pencari website Anda. Hal ini dapat meningkatkan jumlah pengunjung organik ke website Anda.

Memberikan Informasi yang Relevan

Landing page dapat memberikan informasi yang relevan dan berguna kepada pengunjung. Dengan menyajikan manfaat produk secara jelas dan mudah dipahami, Anda dapat membantu calon pelanggan untuk membuat keputusan pembelian yang tepat.

Manfaat Landing Page

Melihat dari fungsi-fungsi landing page, mungkin Anda sudah memiliki gambaran manfaat apa saja dari landing page untuk website bisnis Anda. Berikut sudah KiriminAja rangkum apa saja manfaatnya:

Tempat Promosi yang Efektif

Landing page dapat Anda gunakan untuk menargetkan iklan ke segmen yang spesifik. Anda hanya perlu memperhatikan kata kunci dan konten iklan yang relevan agar dapat mendorong konversi.

Meningkatkan Pengalaman Pengguna

Landing page yang dirancang dengan baik dapat meningkatkan pengalaman pengguna dengan menyajikan informasi yang relevan dan mudah dipahami. 

Meningkatkan Penjualan

Landing page dapat meningkatkan penjualan karena transaksi jual beli akan lebih mudah dan efektif. Apalagi jika Anda memberikan instruksi yang jelas bagaimana pengunjung dapat mengakses atau membeli produk yang ditawarkan.

Meningkatkan Pengukuran

Landing page dapat digunakan untuk melacak konversi dan memperoleh informasi yang berguna tentang perilaku pengunjung. Dengan menganalisis data ini, Anda dapat memperbaiki dan mengoptimalkan kampanye pemasaran.

Ciri-ciri Landing Page yang Baik

Landing page yang baik harus memiliki beberapa ciri-ciri berikut agar dapat memberikan fungsi dan manfaat optimal untuk website Anda:

Tujuan yang Jelas

Landing page harus memiliki tujuan yang jelas dan fokus pada satu tindakan tertentu. Halaman harus menarik perhatian pengunjung dan mendorong mereka untuk melakukan tindakan yang diinginkan.

Desain Menarik

Landing page harus memiliki desain yang menarik dan profesional. Desain yang rapi dan mudah dibaca dapat meningkatkan kepercayaan pengunjung pada bisnis Anda.

Headline yang Kuat

Headline yang menarik dapat menarik perhatian pengunjung dan membuat mereka ingin membaca lebih lanjut. Headline harus jelas dan menyoroti manfaat yang ditawarkan oleh produk Anda.

Konten Relevan

Konten pada landing page harus relevan dengan tindakan yang diinginkan dan menekankan manfaat produk Anda. Konten harus mudah dipahami dan mengarahkan pengunjung untuk melakukan tindakan tertentu.

Tindakan yang Jelas

Landing page harus memiliki tindakan yang jelas dan menarik perhatian pengunjung untuk melakukan tindakan tertentu. Point ini harus menonjol dan ditempatkan di posisi yang mudah ditemukan.

Kecepatan Akses

Pengunjung akan cenderung meninggalkan website jika kecepatan aksesnya lambat. Oleh sebab itu, pastikan website Anda memiliki kecepatan yang baik agar pengunjung tetap bertahan.

Mobile-friendly

Landing page harus dirancang agar responsif terhadap perangkat seluler. Hal ini memastikan bahwa pengunjung dapat dengan mudah melihat dan mengakses halaman dari perangkat seluler mereka.

Pengukuran yang Efektif

Landing page harus memiliki pengukuran yang efektif untuk mengukur konversi dan memperbaiki kampanye pemasaran Anda. 

Contoh Landing Page: KiriminAja

Sebagai platform kirim paket #1, KiriminAja tentu memiliki website dengan landing page yang sudah dirancang sedemikian rupa agar pengunjung memiliki pengalaman yang memuaskan.

Anda dapat mengunjungi landing page KiriminAja sebagai gambarannya di https://kiriminaja.com

Di halaman landing page tersebut, Anda akan langsung disuguhi penawaran join KiriminAja Business Club dengan menampilkan point-point menarik untuk para pelaku bisnis. 

Seperti konsultasi bisnis dengan ahlinya, networking sesama pebisnis, update informasi/berita seputar bisnis, akses e-book & e-course bisnis, dan berbagai event online & online.  

Selain itu, terdapat juga instruksi jelas bagaimana jika Anda ingin bergabung dengan KiriminAja. Cukup klik Daftar Gratis yang akan diarahkan ke Dashboard KiriminAja

Selanjutnya tinggal lakukan beberapa verifikasi dan Anda pun dapat menikmati berbagai kemudahan mengatur bisnis online secara otomatis dengan kebebasan mengatur margin profit.

Jadi, apa yang Anda tunggu? Bergabunglah dengan KiriminAja sekarang demi menjaga #CashFlowAman, memberi servis logistik memuaskan, memaksimalkan keuntungan, serta menciptakan suasana bisnis makin tenang dan terkendali.

Bagikan
Tweet
Undang

Related Posts

Tags
No tags.
Danusantoso
Blog Author
Call to action

Udah tenang, kirim paketmu dengan KiriminAja sekarang! #Bisnisjaditenang

Semua bisa mulai kirim paket tanpa ribet. Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan KiriminAja.