Blitzscaling adalah strategi yang dirancang khusus memacu laju pertumbuhan bisnis dan ekspansi bisnis.
Tentu saja selalu ada risiko di setiap strategi bisnis. Salah satu risiko utama blitzscaling adalah potensi menggerus keuntungan.
Pembuat konsep blitzscaling adalah Reid Hoffman, seorang investor dari beragam startup dan perusahaan teknologi skala dunia.
Contoh perusahaan yang pernah merasakan metode blitzscaling ala Hoffman adalah PayPal, Facebook, dan LinkedIn.
Menurut Reid Hoffman, blitzscaling adalah serangkaian tindakan yang perlu diambil untuk meraih pertumbuhan bisnis secara eksplosif.
Selanjutnya, metode blitzscaling menggabungkan ilmu pengetahuan dan seni dalam membangun perusahaan dengan kecepatan tinggi demi mencapai pasar lebih luas.
"Blitzscaling memang strategi berisiko tinggi namun menawarkan hasil menakjubkan. Sebenarnya, bisnis online atau lokal juga bisa mengadopsi blitzscaling untuk menambah nilai mereka. Namun, untuk membatasi risiko, diperlukan strategi yang logis dan dapat diukur. Jadi prinsipnya adalah berpikir secara global, bertindak secara lokal," kata Arief Adinugroho, Co-founder dan Chief Marketing Officer (CMO) KiriminAja.
Untuk membahas strategi krusial blitzscaling tersebut, KiriminAja, dan didukung oleh NCS, bertemu dengan para pemilik bisnis Cilacap dalam acara KiriminAja Meet & Share Cilacap.
Meet & Share merupakan cara KiriminAja menyapa lebih dekat para business owner Cilacap. Dengan sharing session dalam Meet & Share, KiriminAja tak hanya sekedar menjadi alat tapi juga menjadi jalan keluar atas berbagai masalah bisnis para entrepreneur Cilacap.
Acara KiriminAja Meet & Share Cilacap juga membahas pentingnya menaikkan valuasi bisnis online dengan metode blitzscaling. Acara tersebut diadakan pada Minggu, 18 Juni 2023, di Bangi Cafe, Cilacap.
Dalam KiriminAja Meet & Share Cilacap, Arief Adinugroho, lebih akrab dipanggil Mas Auf, menjelaskan metode blitzscaling yang bisa disesuaikan berdasarkan skala bisnis masing-masing usaha online atau lokal.
Artinya, saat ini, metode blitzscaling bisa menjadi strategi andalan pebisnis lokal untuk meningkatkan valuasi perusahaannya.
Ada 3 pilar utama strategi blitzscaling yang bisa diterapkan oleh bisnis online untuk melonjakkan valuasi usaha mereka, yaitu:
Berkolaborasi dengan NCS, KiriminAja Meet & Share Cilacap juga menghadirkan Pak Teguh (Kepala Cabang NCS Jogja) dan Pak Azani (Kepala Sub Cabang Cilacap) yang berbagi pengalaman dalam sharing session bisnis.
Pak Teguh dan Pak Azani memberikan support penuh pada pebisnis Cilacap untuk terus berkembang bersama KiriminAja serta NCS.
Mas Auf berharap, KiriminAja Meet & Share Cilacap dapat menjadi landasan bagi para pelaku bisnis online Cilacap untuk memahami cara mengidentifikasi pasar yang tepat, mengembangkan produk atau layanan yang kuat, dan merumuskan strategi pertumbuhan yang jelas.
Yanuar
Diposting 22 Juni 2023
Info KiriminAja
Artikel Terkait
#BantuMenujuLebihMaju
Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan aplikasi KiriminAja.
Atau versi Web Dashboard
PT Selalu Siap Solusi
Jl. Palagan Tentara Pelajar No.30 km.08, Karang Moko, Sariharjo, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581
Produk
Lainnya
Perusahaan
© 2020 - 2024 PT Selalu Siap Solusi