Dalam dunia bisnis online, mengurangi ongkos kirim tidak hanya bermanfaat untuk menjaga cash flow bisnis Anda aman. Ongkir hemat juga menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih memuaskan.
Ujungnya, konsumen lebih loyal, penjualan lebih konsisten, dan retensi pembelian lebih banyak, yang pada akhirnya meningkatkan profitabilitas bisnis Anda.
Hanya saja, yang perlu digarisbawahi, tujuan biaya pengiriman bukanlah untuk mencari keuntungan, tetapi lebih kepada mencapai titik impas sehingga margin keuntungan Anda tidak tergerus.
Meski begitu, Anda perlu fokus menyeimbangkan kepuasan pelanggan dan biaya pengiriman yang efisien. Tentu saja, fokus tersebut menjadi tantangan tersendiri.
Karena itulah, kami mengajak Anda membahas strategi ongkir yang pas untuk Anda dan online seller lainnya.
Dalam suasana ekonomi Indonesia yang sedang dilanda berbagai tantangan seperti inflasi yang meningkat, tingginya angka pengangguran, pelemahan rupiah, dan kondisi menjelang tahun politik 2024, setiap bisnis online dituntut untuk berpikir kreatif.
Salah satu solusi yang tampak sederhana namun berdampak besar adalah mengurangi ongkos kirim. Kenapa mengurangi ongkos kirim ini penting? Mari kita cek sejumlah manfaat paling dasarnya, yaitu:
Meningkatkan penjualan: Ongkir yang lebih terjangkau membuat konsumen lebih tertarik untuk berbelanja online, sehingga lebih mungkin meningkatkan penjualan Anda.
Kepuasan konsumen meningkat: Bayangkan Anda sebagai konsumen yang mendapatkan produk favorit dengan ongkir yang terjangkau. Tentu, kepuasan berbelanja Anda akan meningkat, kan?!
Mengurangi pembatalan pembelian: Salah satu alasan utama konsumen membatalkan pembelian adalah mahalnya ongkir. Dengan ongkir yang lebih rendah, lebih banyak konsumen yang check out dan menyelesaikan transaksi mereka.
Meningkatkan keunggulan kompetisi: Di era bisnis online yang kompetitif ini, menawarkan tarif pengiriman yang kompetitif bisa menjadi senjata ampuh menarik lebih banyak konsumen.
Apalagi jika cara-cara di atas Anda terapkan ke ekonomi kreatif. Mengapa ekonomi kreatif sih? Anda bisa menyimaknyanya di tautan tersebut sebagai referensi.
Salah satu strategi menekan ongkos kirim yang paling masuk akal adalah bekerja sama dengan agregator logistik KiriminAja.
Seperti kita tahu bersama, agregator logistik adalah perusahaan yang menggabungkan berbagai layanan kurir ke dalam satu aplikasi. Sehingga Anda dan pelaku bisnis online bisa mengirim paket dengan memilih berbagai layanan kurir unggulan Indonesia hanya dari 1 aplikasi saja.
KiriminAja, sebagai agregator logistik #1 Indonesia juga menawarkan berbagai layanan kirim paket, seperti pengiriman COD, pencatatan stock, dan pergudangan.
Makanya, KiriminAja dapat membantu bisnis Anda mengurangi ongkos kirim dan meningkatkan efisiensi sistem delivery..
Jika dirinci lebih jauh lagi, ada banyak keuntungan saat bisnis Anda bekerja sama KiriminAja, seperti:
Intinya, sebagai agregator logistik, KiriminAja membantu Anda dalam segala aspek pengiriman paket, mulai dari kecepatan pengiriman hingga kontrol kualitas. Sehingga, Anda dapat fokus pada ekspansi bisnis, seperti menambah saluran penjualan, menjangkau konsumen baru, atau mengembangkan produk baru.
Kabar baiknya lagi, untuk memanfaatkan berbagai layanan unggulan yang kami sebutkan di atas, Anda hanya perlu mendaftar secara gratis via Dashboard KiriminAja.
Tenang. Proses pendaftaran serta dashboard KiriminAja sangat user friendly demi memudahkan Anda mengakses dan menggunakan layanan kami tanpa banyak effort.
Hanya saja yang perlu diketahui, ada 200.000++ pengguna KiriminAja. Artinya, kompetitor Anda tidak sedikit. Sehingga, mau tidak mau harus ada strategi tambahan agar Anda bisa menekan ongkos kirim ini.
Kami berhasil mengidentifikasi sejumlah masalah yang umum dilakukan para pelaku bisnis online. Masalah-masalah tersebut, walau terkesan sepele, ternyata berefek pada kenaikan beban ongkir.
Karena itulah, kami meminta Anda melakukan sejumlah strategi tambahan di bawah ini agar bisa menekan ongkos kirim jadi lebih murah lagi.
Usahakan untuk bisa mendorong konsumen memesan lebih awal. Saran kami, Anda bisa memakai loyalty program agar bisa mendorong konsumen memesan lebih awal.
Konsumen memesan lebih awal ini sebenarnya merupakan keuntungan konsumen. Karena tidak hanya mengurangi biaya pengiriman, tetapi juga memastikan bahwa barang sampai tepat waktu.
Anda dan konsumen akan merasakan betul manfaat mendorong konsumen memesan lebih awal di musim momen besar atau liburan, seperti di momen bulan puasa, libur hari raya, atau libur akhir tahun.
Kami sudah menyiapkan panduan khusus bagi Anda untuk memahami bagaimana menjalankan strategi loyalty program dengan lebih detail. Dengan begitu, Anda bisa memancing konsumen agar termotivasi memesan lebih awal.
Banyak online seller yang tergila-gila membungkus paket berlapis-lapis atau menggunakan kotak kardus yang berukuran terlalu besar.
Sebagai contoh, mengirim 2 produk lipstik memakai kardus seukuran kotak sepatu. Padahal, mengurangi dimensi paket pengiriman Anda dapat mengurangi biaya secara signifikan.
Maka dari itu, menggunakan kotak yang sesuai dengan ukuran produk dan mengurangi bahan pengemas adalah strategi rasional.
Bahkan, jika memungkinkan, cukup gunakan tas plastik pengiriman daripada memakai kotak kardus. Karena dengan begitu, Anda bisa lebih menghemat lagi. Artinya, Anda juga perlu memperhatikan bahan pengemasan yang dipakai. Menggunakan bahan yang lebih ringan, efisien, dapat mengurangi berat pengiriman dan biaya tambahan.
Setelah itu, pastikan juga Anda mengisi data berat dan dimensi dengan akurat. Permasalahan mengisi data berat dan dimensi ini juga sering jadi kelalaian para online seller.
Bayangkan Anda mengirimkan paket dengan perkiraan berat dan dimensi yang sembrono dan menyepelekan. Lalu tiba-tiba, biaya pengiriman naik secara misterius! Mau tidak mau, Anda harus membayar ongkir lebih.
Sambil begitu, Anda ngomel-ngomel menggerutu ke seller lain atau di media sosial, lalu komplain ke CS KiriminAja. Padahal masalahnya terletak di angka yang kurang tepat di data pengiriman Anda.
Sekarang, bayangkan sebaliknya. Anda mengisi data berat dan dimensi paket dengan lebih presisi. Efeknya, Anda tidak mendapat ongkir tak terduga. Anda bisa lebih fokus ke bisnis, keuangan aman, #CashFlowAman, Anda tidak ngedumel, dan bisnis jadi tenang.
Jangan pernah sekali pun melewatkan program diskon dan tarif khusus ada di KiriminAja. Karena, hampir setiap bulan, kami selalu punya program diskon khusus.
Oktober hingga Desember 2023 ini, KiriminAja menghadirkan Gebyar Diskon Ongkir JNE yang memberikan diskon up to 50% bagi pengiriman antar berbagai daerah di Pulau Jawa.
Program diskon ongkir besar-besaran dari JNE ini berjalan selama 3 bulan dan hanya bisa didapatkan di KiriminAja.
Anda pasti tahu rasanya customer tidak jadi order karena ongkir mahal. Padahal, hanya dengan sedikit usaha, mengecek di halaman cek ongkir KiriminAja, Anda sudah bisa menekan biaya kurir dan memberikan kebahagiaan ke konsumen.
Jika masih ragu, mari kita bahas lebih detail lagi kenapa Anda harus ikutan Gebyar Diskon Ongkir JNE.
Pertama, ini adalah salah satu diskon ongkir Jawa-Jawa terbesar di KiriminAja. Iya, Anda begitu spesial bagi kami.
Karenanya, KiriminAja dan JNE kompak memberikan kejutan solusi ini khusus untuk masalah Anda.
Contoh nyata? Online seller di Jawa Barat pasti paham mahalnya ongkir ke Jawa Timur. Jika biasanya ongkir Jabar-Jatim bisa mencapai 20 ribuan, dengan program ini ongkirnya bisa jadi 13 ribuan.
Kedua, program ini bisa jadi solusi bagi Anda untuk segera melakukan ekspansi penjualan secara lebih luas tanpa khawatir ongkir mahal.
Secara keseluruhan, strategi menekan ongkir ini tidak hanya mengurangi biaya pengiriman Anda tetapi juga membantu dalam mengoptimalkan proses bisnis.
Karenanya, kami mengajak Anda memanfaatkan setiap strategi ongkir di atas dengan lebih optimal untuk mencapai kesuksesan bisnis yang lebih besar.
Jadi, tunggu apa lagi?! Sekaranglah waktu Anda memanfaatkan diskon gede ini. Demi bisnis Anda yang makin jaya, dong!
Ingat, kesempatan tidak datang dua kali. Jangan sampai menyesal karena ketinggalan diskon ongkir terbesar ini. Selamat berjualan dan kirim-kirim barang dengan hemat!
Danusantoso
Diposting 1 November 2023
Bisnis
Artikel Terkait
#BantuMenujuLebihMaju
Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan aplikasi KiriminAja.
Atau versi Web Dashboard
PT Selalu Siap Solusi
Jalan Palagan Tentara Pelajar Nomor 77 KM 7, RT 001/RW 033, Sedan, Sariharjo, Ngaglik, Sleman, D.I. Yogyakarta 55581
Produk
Lainnya
Perusahaan
© 2020 - 2024 PT Selalu Siap Solusi