Home

/

Blog

/

Info KiriminAja

Tips Pencairan Kilat Dana COD di KiriminAja, Cuan Cair Nggak Pakai Lama

Hayo, siapa di sini yang nggak sabar nunggu dana hasil jualannya cair? Di zaman serba cepat ini, setiap menit itu berharga, apalagi buat kamu, para online seller yang dinamis, yang selalu kejar setoran.

Nah, KiriminAja paham banget sama kebutuhanmu itu. Gimana kalau dana yang kamu harap-harap cemas bisa langsung nyantol di rekeningmu dalam waktu singkat, tanpa drama menunggu berlarut-larut?

Tenang, kita akan bahas gimana caranya bikin proses pencairan dana di KiriminAja itu bisa secepat kilat, plus dengan beberapa tips yang mungkin belum pernah terlintas di pikiranmu sebelumnya.

Yuk mari kita simak langsung pembahasannya di bawah ini.

Ketentuan Dana COD Agar Masuk ke Saldo Aktif

Buat kamu yang doyan pakai sistem COD, KiriminAja udah setel biar prosesnya gampang banget. Dana COD itu bakal langsung meluncur ke saldo aktif di akun KiriminAja milikmu, paling lambat 1x24 jam setelah paket dinyatakan sampai.

Jadi, nggak usah galau deh, karena KiriminAja udah siapin semuanya agar transaksi kamu itu lancar jaya tanpa hambatan.

Eits, Tapi Kenapa Dana Bisa Pending, Sih?

Nah, kadang-kadang ada aja halangan yang bikin proses pencairan dana jadi agak molor. Mulai dari ada paket yang lagi trouble, lupa kalau pencairan dilakuin di luar jam kerja, atau jaringan internet lagi ngambek.

Sebelum kamu mulai panik dan bertanya-tanya, coba deh cek faktor-faktor tersebut. Siapa tahu, solusinya lebih gampang dari yang kamu kira. Intinya tetap tenang dulu, nah kalau memang dirasa pending gara-gara faktor lain kamu bisa menghubungi CS KiriminAja ya.

Tips Supaya Dana Cair Tanpa Halangan

Nah, ini dia beberapa cara jitu biar dana kamu di KiriminAja bisa cair dengan cepat:

Pastiin Nggak Ada Paket yang Trouble

Sebelum mulai proses pencairan, cek dulu deh, pastikan semua paketmu itu aman terkendali, nggak ada yang bermasalah. Soalnya, sistem akan otomatis menahan dana kamu kalau ada paket yang lagi ada issue, sampai masalah itu clear.

Pencairan Dana COD? Timing itu Penting!

KiriminAja bisa melakukan penarikan ke rekening kapan saja, 24 jam non-stop tanpa libur, dan prosesnya super cepat, maksimal cuma 15 menit aja (kecuali jika sedang ada gangguan dari pihak bank, ya). Jadi, manfaatin timing pencairan ini supaya dana kamu bisa sampai lebih cepat.

Koneksi Internet yang Stabil itu Kunci

Kadang kita lupa, kalau proses pencairan dana online itu butuh internet yang stabil. Jadi, sebelum memulai, cek dulu deh, pastiin kamu ada di tempat yang sinyalnya kuat.

Yuk, Pelajari Cara Pencairan COD Lebih Dalam

KiriminAja juga punya panduan lengkap buat cara pencairan dana COD, berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Pertama, masuk ke dashboard KiriminAja di sini ya.
  • Selanjutnya, klik menu "Mutasi Saldo" yang ada di sidebar menu.
  • Setelahnya, untuk mencairkan Saldo Aktif, klik tombol "Tarik Saldo" yang ada di bagian atas.


  • Setelah membaca ketentuan pencairan yang ada di bagian bawah, masukkan nominal Saldo Aktif yang ingin kamu tarik.


  • Klik tombol "Tarik Saldo" untuk mencairkan Saldo Aktif ke rekening kamu. 

Itulah langkah dari pencairan saldo aktif dan dana COD yang ada di akunmu. Mudah banget kan?

Jadi, pencairan dana cepat itu bukan cuma angan-angan lagi buat para online seller yang main di KiriminAja. Dengan mengikuti tips di atas, kamu nggak hanya bisa hemat waktu, tapi juga memastikan dana hasil kerja kerasmu itu bisa kamu nikmati secepatnya.

KiriminAja komit banget nih, untuk terus memudahkan segala proses bisnismu, karena kebahagiaan dan kenyamananmu itu yang utama buat kami. Gimana, siap nggak nih untuk cobain cara-cara baru ini dan bikin bisnismu makin lancar?

Akhmad Ilham Cahyono

Diposting 15 Maret 2024

Info KiriminAja

#BantuMenujuLebihMaju

Mulai Kirim Paketmu Sekarang!

Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan aplikasi KiriminAja.

Atau versi Web Dashboard

PT Selalu Siap Solusi

Jl. Palagan Tentara Pelajar No.30 km.08, Karang Moko, Sariharjo, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581

Terdaftar di

© 2020 - 2024 PT Selalu Siap Solusi