Apakah kamu sering berbagi foto atau dokumen online? Jika iya, mungkin kamu pernah mendengar tentang watermark. Watermark adalah tanda yang biasanya disematkan dalam sebuah dokumen untuk menandai bahwa itu kepunyaan si pemilik.
Dengan keberadaan watermark, kamu dapat dengan percaya diri berbagi karya dan memastikan bahwa mereka akan selalu diakui sebagai milikmu.
Tetapi watermark tidak hanya tentang perlindungan, melainkan juga menjadi alat branding yang efektif, yang dapat membantu mempromosikan citra merek atau perusahaan.
Jadi, mari kita telusuri lebih lanjut tentang apa itu watermark, fungsi watermark, dan bagaimana cara membuat watermark dengan mudah dan efisien.
Watermark adalah sebuah elemen grafis yang sangat penting dalam dunia digital. Ditempatkan dengan hati-hati pada dokumen atau gambar, watermark berfungsi sebagai tanda pengenal yang kuat dan perlindungan terhadap hak cipta.
Biasanya terdiri dari teks atau logo yang terlihat transparan atau semi transparan, watermark secara elegan menempatkan cap khas di atas konten utama.
Tidak hanya menjadi alat identifikasi, watermark juga memiliki peran penting dalam melindungi karya-karya kamu dari pencurian dan penggunaan tanpa izin.
Dengan menambahkan watermark pada gambar atau dokumen, kamu memberikan tanda yang jelas bahwa karya tersebut dilindungi oleh hak cipta. Ini dapat menjadi langkah pertama yang efektif dalam mencegah penyalahgunaan dan menciptakan keberanian untuk berbagi karya secara online.
Selain itu, watermark juga memiliki fungsi branding yang kuat. Dengan menampilkan logo atau elemen merek yang konsisten sebagai watermark pada gambar atau dokumen, ini bisa menciptakan keberlanjutan merek dan memperkuat citra merek.
Setiap kali gambar atau dokumen dengan watermark dibagikan atau disebarluaskan, merekmu akan terus dikenali dan diingat oleh para pengguna.
Watermark memiliki beberapa fungsi yang sangat penting dalam dunia digital, terutama dalam melindungi keaslian dan hak cipta konten. Berikut ini adalah beberapa fungsi utama dari watermark:
Watermark berfungsi untuk untuk menandai bahwa suatu karya dilindungi oleh hak cipta. Dengan menambahkan watermark pada gambar atau dokumen, pencurian atau penggunaan tanpa izin dapat dicegah.
Watermark digunakan untuk mengidentifikasi pemilik asli dari suatu karya atau gambar. Dengan menampilkan logo atau nama pemilik sebagai watermark, konten dapat diidentifikasi dan dipromosikan secara efektif.
Watermark dapat digunakan sebagai sarana branding untuk meningkatkan citra merek atau perusahaan. Dengan menampilkan logo atau elemen merek yang konsisten sebagai watermark pada gambar atau dokumen, citra merek akan semakin dikenal dan diingat oleh pengguna.
Watermark juga dapat digunakan untuk melindungi konten dari manipulasi atau pemalsuan. Dengan menambahkan watermark yang sulit dihapus atau diubah pada gambar atau dokumen, keaslian konten dapat dijaga dengan lebih baik.
Jenis watermark dapat dibagi menjadi dua kategori utama: visible (terlihat) dan invisible (tidak terlihat).
Watermark terlihat biasanya tercetak pada permukaan gambar secara jelas, sedangkan yang tidak terlihat dapat dilihat hanya dengan menggunakan alat khusus.
Secara umum, jenis watermark ada 3 yaitu Logo, Tulisan, Ikon.
Logo: Banyak digunakan perusahaan-perusahaan sebagai watermark. Tujuannya agar lebih mudah dikenali banyak orang.
Tulisan: Watermark jenis ini sudah banyak digunakan karena lebih jelas dan kadang langsung terbaca nama dalam watermark tulisan tersebut. Bisa berupa nama akun sosial media, nama toko, dan sejenisnya.
Ikon: Jenis ikon ini banyak digunakan dalam platform sosial media seperti Youtube, Instagram dan sebagainya.
Contoh watermark yang umum adalah logo perusahaan atau nama fotografer yang tercetak ringan di bagian tengah gambar. Watermark juga bisa berupa pola transparan atau garis-garis yang melintasi gambar.
Bentuk watermark bisa beragam sebenarnya, tak terbatas pada hal-hal tertentu. Bentuk watermark bisa mulai dari teks sederhana hingga logo khusus. Bentuk umum melibatkan kombinasi antara elemen teks dan grafis agar mudah diidentifikasi.
Ukuran watermark sebaiknya cukup besar untuk tetap terlihat bahkan ketika gambar dikecilkan. Namun, ukurannya tidak boleh mengganggu konten utama gambar.
Ukuran watermark sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan kamu, maka dari itu ukurannya bisa bermacam-macam, yang penting itu terlihat namun tidak mengganggu konten utama yang ditempeli watermark.
Kelebihan watermark adalah sebagai berikut:
Sedangkan kekurangannya adalah:
Nah untuk menggunakan watermark, kamu harus baca beberapa tips penggunaan watermark di bawah ini:
Pilih watermark yang cukup terlihat tanpa menghancurkan keindahan gambar.
Letakkan watermark di bagian strategis gambar, sulit dihapus tanpa merusak konten utama.
Atur tingkat kejernihan watermark agar tidak terlalu mencolok.
Gunakan watermark yang terdistribusi secara teratur untuk meningkatkan kesulitan penghapusan.
Jaga konsistensi penggunaan watermark untuk membangun citra merek yang kuat.
Membuat watermark tidaklah sulit. Berikut ini adalah beberapa cara membuat watermark pada gambar atau dokumen:
Kamu dapat menggunakan software pengeditan gambar seperti Adobe Photoshop, GIMP, atau aplikasi lainnya yang memiliki fitur penambahan teks atau gambar.
Kamu bisa memilih antara teks atau logo sebagai jenis watermark. Jika menggunakan teks, pilihlah jenis huruf, ukuran, dan warna yang sesuai dengan preferensimu. Jika menggunakan logo, pastikan logo tersebut memiliki kualitas yang baik dan relevan dengan konten yang akan ditandai.
Sesuaikan tingkat transparansi watermark agar tidak mengganggu konten utama. Pilih juga posisi yang tepat, seperti di sudut atau di tengah, agar tidak menghalangi tampilan gambar atau dokumen.
Buka gambar atau dokumen yang ingin kamu tandai. Kemudian, tambahkan teks atau logo sebagai watermark dengan menggunakan fitur yang disediakan oleh software pengeditan gambar. Bagaimana cara memasukkan watermark ini ke gambar?
Mudah saja, kamu bisa drag and drop atau upload file dari aplikasi yang kamu gunakan. Pasti ada caranya kok. Dan setelah itu kamu tinggal atur ukurannya sesuai kebutuhan.
Setelah menambahkan watermark, pastikan menyimpan gambar atau dokumen dengan format dan kualitas yang sesuai. Jangan lupa untuk memberikan nama yang relevan agar mudah ditemukan dan dikenali.
Dengan mengetahui fungsi dan cara membuat watermark, kamu dapat melindungi hak cipta, meningkatkan citra merek, dan mengidentifikasi konten dengan lebih baik. Selalu ingat untuk menggunakan watermark dengan bijak dan sesuai dengan kebutuhan.
Selain memperhatikan cara pembuatan watermark, ada satu hal lagi yang tak boleh luput dari pandanganmu di dalam citra bisnis yaitu logo. Logo akan sangat mewakili bagaimana jati diri dari bisnis milikmu.
Maka dari itu, ada baiknya kamu membaca terlebih dahulu panduan cara membuat logo online shop agar dapat menarik mata para pelanggan sehingga akan banyak konsumen yang jatuh hati dan mau membeli produk yang kamu tawarkan.
Selain memahami pentingnya watermark dan logo pada pembahasan sebelumnya, terdapat strategi lain yang dapat menjaga daya tarik bisnis kamu di mata konsumen.
Salah satu strategi pelayanan yang sangat krusial bagi konsumen adalah servis logistik reliable dengan harga hemat. Sebagai aplikasi kirim paket #1 Indonesia, KiriminAja sudah terbukti melayani berbagai jenis dan skala bisnis.
Iya, kami ingin memudahkan berbagai bisnis, termasuk bisnismu, menjalankan sistem pengiriman paket reliable bagi konsumen dan tetap menguntungkan bisnis itu sendiri.
Sehingga kamu bisa lebih fokus menjangkau konsumen baru, mengembangkan operasional usaha, dan lain sebagainya yang lebih esensial bagi pertumbuhan bisnis.
Ada banyak fitur di KiriminAja yang memungkinkan bisnis milikmu bisa menjaga #CashFlowAman sehingga bisnis jadi tenang dan bisa lebih fokus menjangkau konsumen baru.
Kamu juga bisa mendapat KA Poin dalam setiap transaksi pengiriman. Jadi, bisnis tetap tumbuh sambil meraih reward tambahan, konsumen puas dapat layanan kurir reliable, dan kami juga ikut tumbuh.
Berita baiknya, kamu cuma perlu mendaftar gratis di dashboard KiriminAja. Setelah itu, langsung akses semua layanan dan fitur berkualitas tinggi yang kami miliki untuk memperkuat bisnismu.
Danusantoso
Diposting 13 Oktober 2023
Bisnis
Artikel Terkait
#BantuMenujuLebihMaju
Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan aplikasi KiriminAja.
Atau versi Web Dashboard
PT Selalu Siap Solusi
Jl. Palagan Tentara Pelajar No.30 km.08, Karang Moko, Sariharjo, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581
Produk
Lainnya
Perusahaan
© 2020 - 2024 PT Selalu Siap Solusi