Takut Paket Nyasar ke Planet Lain? Yuk, Cek Nomor Resi di KiriminAja

Pamungkas
1 tahun lalu
Ecommerce
Bagaimana cara mengecek nomor resi

Mengetahui cara cek nomor resi adalah hal wajib yang perlu dimiliki saat Anda berada di ekosistem bisnis online. 

Sebab, sudah banyak kasus kehilangan, delay, atau kerusakan paket di jasa kurir. Saat begini, yang jadi sasaran amukan konsumen biasanya adalah penjual.

Karena itulah, Anda harus menguasai cara mengecek nomer resi.Namun sebelum membahas tutorial cara cek nomer resi, KiriminAja mengajak Anda membahas pengertian, fungsi, dan berbagai macam seluk-beluk resi di bawah ini.

Tenang saja, KiriminAja juga akan memberikan cara termudah bagi Anda untuk melakukan cek resi terhadap barang yang sudah dipesan atau dalam perjalanan.

Pengertian Nomor Resi

Nomor resi adalah nomor unik yang diterima saat melakukan pengiriman barang atau menerima pengiriman barang. Nomor resi bertindak sebagai identitas paket dan membantu untuk melacak paket saat melalui proses pengiriman.

Untuk mendapatkan nomor resi, Anda dapat melakukan pengiriman, menerima pengiriman, atau membeli barang online. Anda dapat mengecek nomor resi melalui website pengiriman, aplikasi pengiriman, atau menghubungi perusahaan pengiriman.

Jika Anda tidak tahu letak nomor resi ini, jangan pusing dahulu. Sebab, ternyata, yang nomor resi akan terpampang di bukti pengiriman. Biasanya berupa kode campuran huruf dan angka atau hanya angka saja. Kadang terletak di bawah barcode di lembar bukti pengiriman.

Bagian menariknya lagi, Anda juga bisa mendapatkan layanan lacak paket KiriminAja dengan kemampuan mengecek 3 resi sekaligus dalam sekali penelusuran.

Fungsi Nomor Resi

Nomor resi memiliki fungsi serta peran penting dalam proses pengiriman barang. Berikut ini akan kami jelaskan mengenai fungsi dari nomor resi di bawah ini:

  • Status pengiriman: Melacak posisi paket dan mengetahui apakah sedang dalam perjalanan, sudah tiba di tujuan, atau masih dalam proses.
  • Tanggal pengiriman: Mengetahui tanggal paket diterima oleh perusahaan pengiriman dan tanggal yang diperkirakan tiba di tujuan.
  • Lokasi paket: Mengetahui lokasi paket saat ini, termasuk gudang, kantor, atau sudah tiba di tujuan.
  • Rincian pengiriman: Mengetahui informasi tentang pengiriman, seperti nama pengirim dan menerima, alamat pengiriman dan tujuan, dan informasi lainnya.

Dengan mengetahui informasi tersebut, nomor resi memudahkan Anda untuk memantau proses pengiriman dan memastikan bahwa paket tiba dengan aman dan tepat waktu.

Lalu, apakah ada cara cek isi paket lewat resi? Jawabannya adalah tidak ada cara mengetahui isi paket dengan nomor resi. Iya, artinya Anda tidak bisa mengetahui isi paket hanya dari nomer resinya saja.

Cara Cek Nomor Resi Paket atau Barang

Ada berbagai cara mengecek no resi yang bisa Anda lakukan. Cara-cara ini bisa Anda tempuh dengan mudah. Simak beberapa cara mengecek nomor resi di bawah ini:

Cek Resi via Website Resmi

Untuk cek nomor resi melalui website resmi, berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan:

  • Buka website resmi ekspedisi yang digunakan untuk mengirimkan barang Anda.
  • Cari dan klik menu "Cek Resi" atau "Tracking" atau yang sejenis.
  • Masukkan nomor resi yang Anda miliki dan pastikan nomor tersebut benar.
  • Klik tombol "Submit" atau "Cek Status".
  • Informasi mengenai status pengiriman akan ditampilkan, termasuk tanggal dan waktu pengiriman, lokasi pengiriman, dan status pengiriman saat ini.

Catatan: Langkah-langkah ini mungkin berbeda-beda tergantung dari website resmi ekspedisi yang digunakan.

Cek Resi Via Aplikasi di Handphone

Selain cara di atas Anda juga bisa menggunakan aplikasi yang tersedia dan tinggal mengunduhnya melalui desktop atau handphone Anda. Berikut langkah-langkahnya:

  • Unduh dan install aplikasi resmi ekspedisi yang digunakan untuk mengirimkan barang Anda di ponsel Anda.
  • Buka aplikasi tersebut dan login (jika Anda sudah memiliki akun) atau daftar (jika Anda belum memiliki akun).
  • Cari dan klik menu "Cek Resi" atau "Tracking" atau yang sejenis.
  • Masukkan nomor resi yang Anda miliki dan pastikan nomor tersebut benar.
  • Klik tombol "Submit" atau "Cek Status".
  • Informasi mengenai status pengiriman akan ditampilkan, termasuk tanggal dan waktu pengiriman, lokasi pengiriman, dan status pengiriman saat ini.

Catatan: Langkah-langkah ini mungkin berbeda-beda tergantung dari aplikasi resmi ekspedisi yang digunakan. Namun biasanya hampir mirip dan mudah digunakan.

Cek Resi via Layanan Pelanggan dan Cabang Terdekat

Cara lain yang bisa digunakan untuk mengecek nomor resi adalah dengan menghubungi layanan pelanggan atau mendatangi cabang ekspedisi terdekat seperti di bawah ini:

  • Temukan kontak layanan pelanggan atau cabang terdekat ekspedisi yang digunakan untuk mengirimkan barang Anda. Informasi ini dapat ditemukan melalui website resmi atau aplikasi resmi ekspedisi tersebut.
  • Hubungi layanan pelanggan atau cabang terdekat melalui nomor telepon atau email yang tercantum.
  • Berikan nomor resi yang Anda miliki dan minta informasi mengenai status pengiriman barang Anda.
  • Layanan pelanggan atau cabang akan memberikan informasi mengenai status pengiriman, termasuk tanggal dan waktu pengiriman, lokasi pengiriman, dan status pengiriman saat ini.

Dengan cara di atas Anda bisa langsung mendapatkan status pengiriman paket Anda. Baik sebagai pebisnis atau pelanggan, resi ini penting karena menjadi bukti otentik sebuah paket.

Dengan KiriminAja, Cek Resi Semua Ekspedisi Lebih Mudah

Sebagai pebisnis online, pesanan dalam sehari tentunya banyak dan bagaimana caranya mengecek resi pengiriman dalam jumlah banyak sekaligus?

Jawabannya ada di Tracking KiriminAja. Di website cek resi KiriminAja tersebut Anda bisa memasukkan tiga nomor resi sekaligus, kemudian hanya dengan menekan tombol lacak paket sekali saja, semua status pengiriman dari masing-masing resi akan muncul.

Cek resi Kirimin Aja adalah salah satu bentuk strategi penting dalam bisnis Anda. Namun untuk lebih memuaskan pelanggan ada cara yang lebih baik dan bisa digunakan. Misalnya dengan memberikan layanan logistik secara menyeluruh.

Layanan logistik ini bisa Anda berikan dengan harga hemat dan pengiriman yang reliable. Dengan demikian, pelanggan Anda akan merasa senang. Anda dan pelanggan juga bisa memanfaatkan layanan Kirimin Aja cek resi di website atau aplikasi.

Kabar baiknya, untuk melakukan semuanya itu tak perlu effort yang banyak karena ada Dashboard KiriminAja. Di sini Anda bahkan bisa mengatur margin profit, menjaga cash flow tetap aman, dan fokus menjangkau konsumen.

Layanan agregator logistik yang dilengkapi dengan layanan prima cek paket KiriminAja ini bisa Anda dapatkan dengan gratis. Caranya hanya cukup mendaftar di dashboard KiriminAja tersebut. Dari pengiriman hingga manajemen order pun akan jadi praktis.

Jadi, tunggu apalagi? Bermitra bareng KiriminAja berarti kemudahan cek nomor resi, sehingga Anda lebih fokus menjaga #CashFlowAman, paket aman, sehingga bisnis jadi tenang.

Bagikan
Tweet
Undang

Related Posts

Tags
No tags.
Pamungkas
Blog Author
Call to action

Udah tenang, kirim paketmu dengan KiriminAja sekarang! #Bisnisjaditenang

Semua bisa mulai kirim paket tanpa ribet. Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan KiriminAja.