Pentingnya Bikin Laporan Keuangan dalam Analisis Bisnis demi Growth

Danusantoso
1 tahun lalu
laporan-arus-kas

Laporan keuangan adalah dokumen penting yang dibuat oleh seorang akuntan dalam periode tertentu. Isinya merupakan rekaman dan laporan kinerja keuangan suatu perusahaan.

Terdapat tiga jenis laporan keuangan, yaitu laporan neraca, laporan laba rugi, dan laporan arus kas. Dimana ketiga laporan tersebut memiliki peranan penting dalam analisis bisnis.

Peran Laporan Keuangan dalam Analisis Bisnis

Berikut telah KiriminAja rangkum beberapa peran penting laporan keuangan dalam proses analisis bisnis:

Menilai Kinerja Keuangan

Laporan keuangan menyajikan informasi yang jelas tentang penghasilan, biaya, keuntungan, dan kerugian perusahaan dalam suatu periode.

Dengan menganalisis laporan keuangan, Anda dapat menilai kinerja keuangan perusahaan, membandingkannya dengan kompetitor, dan membuat keputusan tentang investasi atau pengembangan bisnis.

Mengidentifikasi Tren Keuangan

Analisis laporan keuangan yang dilakukan secara berlanjut dapat menjadi dasar identifikasi tren keuangan perusahaan. Selain itu, juga dapat digunakan untuk memprediksi kemungkinan kinerja keuangan di periode selanjutnya.

Hal tersebut dapat membantu Anda membuat keputusan yang lebih baik dalam mengelola keuangan bisnis.

Memahami Struktur Keuangan

Laporan keuangan juga menyajikan informasi terkait struktur keuangan perusahaan. Termasuk rasio keuangan seperti rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas dan efisiensi. 

Hal ini dapat membantu Anda untuk menentukan kemampuan perusahaan dalam mengatasi risiko dan memperoleh dana tambahan.

Memfasilitasi Pemantauan Keuangan

Dengan memantau laporan keuangan secara teratur, perubahan dalam kinerja keuangan perusahaan dapat diidentifikasikan. Sehingga, Anda dapat mengambil keputusan yang diperlukan untuk memperbaiki kondisi keuangan.

Memenuhi Kewajiban Pelaporan

Laporan keuangan juga menjadi salah satu dokumen yang diperlukan untuk memenuhi peraturan dan persyaratan hukum yang berlaku.

Dimana hal ini biasanya berkaitan dengan pelaporan pajak yang harus dibayarkan bisnis Anda dalam periode tertentu.

Memudahkan Proses Pengambilan Keputusan

Dengan informasi yang lengkap dan terstruktur yang disediakan oleh laporan keuangan, manajemen dapat memudahkan proses pengambilan keputusan yang lebih baik dan akurat. 

Hal ini akan membantu perusahaan untuk mencapai tujuan bisnis yang telah ditetapkan dengan lebih efektif dan efisien.

Dapat disimpulkan bahwa laporan keuangan sangat penting dalam analisis bisnis karena menyajikan informasi tentang kinerja keuangan perusahaan yang dapat digunakan untuk membuat keputusan bisnis yang akurat.

Laporan Neraca

Laporan neraca adalah salah satu jenis laporan keuangan yang memberikan gambaran posisi keuangan perusahaan dalam periode tertentu. Data yang dicantumkan berupa informasi terkait aset, kewajiban, dan ekuitas perusahaan.

Aset dapat dikatakan sebagai harta yang dimiliki perusahaan. Biasanya berupa kas, persediaan produk, piutang, kendaraan, mesin, bangunan, dan sebagainya.

Kewajiban merupakan hutang yang harus dibayar perusahaan seperti hutang dagang, hutang pajak, hutang gaji karyawan yang belum dibayar, dan lainnya. 

Sedangkan ekuitas adalah nilai modal atau investasi pemilik usaha di dalam perusahaan. Dalam laporan neraca, disajikan perubahan ketiga hal tersebut pada suatu periode.

Laporan neraca biasanya disusun dengan urutan tertentu. Pertama, akun aset disusun dengan kecenderungan likuiditasnya. Yaitu dari aset yang paling likuid ke yang paling tidak likuid.

Kedua, akun kewajiban dan ekuitas disusun dengan urutan kecenderungan jatuh tempo. Yaitu dari kewajiban dengan jatuh tempo paling cepat sampai ke yang paling lambat.

Laporan Laba Rugi

Laporan laba rugi (income statement) adalah laporan keuangan yang menyajikan informasi mengenai pendapatan dan biaya perusahaan selama periode waktu tertentu.

Laporan ini memberikan informasi tentang kinerja keuangan perusahaan selama periode tertentu. Misalnya, tentang kinerja perusahaan apakah menghasilkan laba atau rugi.

Berikut beberapa komponen dalam laporan laba rugi:

Pendapatan

Pendapatan adalah jumlah uang yang diterima oleh perusahaan dari penjualan produk atau jasa selama periode waktu tertentu.

Biaya

Biaya adalah pengeluaran yang dibutuhkan untuk menghasilkan pendapatan. Biaya ini bervariasi tergantung jenis bisnis dan industri yang dijalankan.

Laba Kotor (Gross Profit)

Laba kotor diperoleh dengan mengurangi pendapatan dengan biaya. Hal ini menunjukkan jumlah keuntungan yang dihasilkan oleh perusahaan setelah mengeluarkan biaya produksi.

Beban Operasi (Operating Expenses)

Beban operasi adalah biaya yang terkait dengan operasi harian perusahaan, seperti biaya sewa, gaji, dan utilitas. Beban operasi juga dapat mencakup biaya pemasaran dan penjualan.

Laba Operasi (Operating Profit)

Laba operasi dihitung dengan mengurangi laba kotor dengan biaya operasi. Hasil perhitungannya menunjukkan seberapa efisien perusahaan dalam mengelola biaya operasionalnya.

Beban Non Operasional (Non Operating Expenses)

Beban non-operasional adalah biaya yang tidak terkait dengan operasi harian perusahaan, seperti bunga hutang dan kerugian investasi.

Laba Sebelum Pajak (Profit Before Tax)

Laba sebelum pajak dihitung dengan mengurangi laba operasi dengan beban non-operasional.  Hasilnya menunjukkan jumlah keuntungan sebelum membayar pajak.

Pajak Penghasilan (Income Tax)

Pajak penghasilan adalah pajak yang harus dibayarkan oleh perusahaan berdasarkan laba sebelum pajak yang dihasilkan selama periode waktu tertentu.

Laba Bersih (Net Income)

Laba bersih dihitung dengan mengurangi laba sebelum pajak dengan pajak penghasilan. Hasilnya menunjukkan keuntungan yang dihasilkan oleh perusahaan setelah membayar pajak.

Laporan Arus Kas (Cash Flow Statement)

Laporan arus kas (cash flow statement) adalah laporan keuangan yang menyajikan informasi mengenai arus kas masuk dan arus kas keluar perusahaan selama periode waktu tertentu.

Selain itu, juga berisi informasi tentang sumber dan alokasi kas dalam perusahaan. Berikut komponen yang ada dalam laporan arus kas:

  • Arus kas dari aktivitas operasi (cash flow from operating activities)
  • Arus kas dari aktivitas investasi (cash flow from investing activities)
  • Arus kas dari aktivitas pendanaan (cash flow from financing activities)

Untuk memahami lebih lanjut tentang laporan arus kas, Anda dapat mengunjungi uraian detail yang membahas definisi, analisa, dan interpretasi laporan arus kas.

Uraian yang ada di tautan itu akan membantu Anda lebih memahami bagaimana sebaiknya laporan arus kas dalam bisnis.

Sehingga Anda bisa lebih mudah dan strategis membuat pembukuan laporan keuangan bisnis.

Cara KiriminAja Mendukung Laporan Keuangan Bisnis Anda 

Sebagai aplikasi kirim paket #1 Indonesia, KiriminAja menghadirkan kemudahan dalam mengelola pesanan dan proses pengiriman.

Artinya, Anda tak perlu lagi khawatir tentang berbagai permasalahan pengiriman, seperti paket hilang, telat datang, atau rusak. Bisnis jadi tenang dan hidup Anda lebih stress-free.

Jika ada hambatan, layanan pelanggan KiriminAja siap berada di garda terdepan membantu Anda.

Selain itu, KiriminAja juga menawarkan berbagai fitur inovatif, salah satunya adalah COD Advance. 

Dengan fitur tersebut, Anda bisa mencairkan dana COD hingga 50% begitu paket sudah berada di tangan kurir.

Jadi, Anda tidak perlu menunggu sampai paket sampai di tangan pelanggan untuk mencairkan dana. Tujuannya agar bisnis Anda dapat menjaga arus kas tetap stabil.

Karena, KiriminAja ingin membantu Anda memegang kendali penuh atas sistem logistik bisnis yang berjalan sambil tetap bisa mengatur margin keuntungan sendiri dan menjaga stabilitas arus kas.

Dengan dukungan KiriminAja, Anda punya lebih banyak peluang mengembangkan bisnis, meraih pelanggan baru, dan menjaga pelanggan lama tetap setia.

Kabar baiknya lagi, demi semua manfaat dan layanan premium di atas, Anda hanya perlu registrasi gratis di dashboard KiriminAja.

Setelah itu verifikasi data, dan langsung rasakan manfaat dari aplikasi kirim paket #1 Indonesia.

Jadi, apa yang Anda tunggu? Bergabunglah dengan KiriminAja sekarang demi menjaga #CashFlowAman, fokus pada laporan keuangan, memaksimalkan keuntungan, serta menciptakan suasana bisnis makin tenang dan terkendali.

Bagikan
Tweet
Undang

Related Posts

Tags
No tags.
Danusantoso
Blog Author
Call to action

Udah tenang, kirim paketmu dengan KiriminAja sekarang! #Bisnisjaditenang

Semua bisa mulai kirim paket tanpa ribet. Jadikan pengalaman pengiriman paket lebih mudah dengan KiriminAja.